4 Macam Platform Ponsel Terkemuka Saat Ini


Saat ini, memiliki ponsel bukan lagi sebuah prestise karena hampir setiap orang bahkan juga anak-anak memilikinya. Kemanapun mereka pergi, apapun mereka lakukan, ponsel mereka akan selalu menemani. Setiap ponsel memiliki system operasi untuk dapat menjalankan fungsinya dengan baik. Secara umum, terdapat 4 platform system operasi ponsel yang paling dikenal publik saat ini yaitu Android, BlackBerry, iPhone dan Windows mobile. Masing-masing OS memiliki kelebihan dan kekurangan. Namun, yang paling menjadi favorit saat ini adalah Android.


Android adalah platform ponsel yang mudah digunakan. Bahkan, android memberi kesempatan para developer untuk mengembangkan fungsi-fungsi softwarenya secara bebas atau dengan kata lain, android adalah platform yang Open Source. Oleh karena itu, tidak heran jika anda menemukan banyak aplikasi untuk ponsel android di pasaran, baik yang gratis maupun yang berbayar. Lain halnya dengan BlackBerry yang mana platform ini didukung oleh RIM atau Research In Motion. Yang paling digemari dari platform ini adalah adanya fasilitas BBM atau BlackBerry Messanger yang memungkinkan kemudahan komunikasi bagi sesame penggunanya.


Ketika anda mendengar kata iPhone, maka yang tersirat dibenak anda adalah harganya yang mahal. Memang benar bahwa iPhone adalah salah satu platform system operasi ponsel yang memiliki tingkat harga level atas. Tidak ada satupun produk iPhone yang murah meriah, seperti yang anda temui pada ponsel android. Meskipun demikian, konsumen dari ponsel berplatform ini pun banyak jumlahnya. Hal ini wajar karena iPhone juga menawarkan kualitas yang high class juga sesuai dengan harganya, baik dalamperformance maupun peripheral nya.


Bagi para pengguna computer dan laptop, tentu sangat familiar dengan platform yang satu ini, Windows mobile. Seperti namanya, platform ini juga disediakan oleh Microsoft. Ponsel yang menggunakan platform Windows terintegrasi dengan produk-produk lain yang sudag ada yang diproduksi oleh Microsoft sehingga memudahkan penggunanya untuk menyelaraskan dokumen-dokumennya diantara computer dengan ponsel nya. Hal ini tak mungkin anda dapat di ponsel android. Namun demikian, ponsel dengan OS Windows kurang diminati dengan berbagai alasan. Sehingga, android masih tetap menjadi pilihan pertama bagi pengguna.

Tinggalkan Komentar: