Aplikasi Al-Quran untuk Android

Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Ini saat dimana orang berlomba-lomba mencari pahala sebanyak-banyaknya. Nah, bagaimana dengan Anda? Perlu Anda ketahui bahwa Smartphone Anda bisa menjadi media pendukung untuk hal yang satu ini. Salah satu aplikasi yang bisa Anda download di Android kesayangan Anda adalah aplikasi Al-Quran. Tentu saja, aplikasi Al-Quran untuk ponsel android ini bukanlah aplikasi biasa. 



Aplikasi ini sangat menarik karena dilengkapi dengan audio dan terjemahan bahasa Indonesia serta bahasa Inggris. Dengan begitu Anda bisa mendengar sekaligus belajar cara melafadkan huruf-huruf Arab tersebut. Selain itu Anda juga bisa memahami makna yang terkandung di dalamnya denga mendengar terjemahan ayat demi ayat.
Secara spesific, Anda bisa mendownload salah satu aplikasi bernana iQuran Pro for Android. Keunggulan aplikasi ini adalah tampilannya yang rapi dan sehingga memudahkan kita untuk memahami ayat-ayat suci Al-Quran. Pengaturan terjemahannya juga sangat mudah sehingga kita bisa memilih bahasa yang kita kuasai baik bahasa Inggris atau Indonesia. Jika Anda ingin mendengarkan audionya Anda cukup menyentuh gambar speaker yang biasanya terletak di sis kanan atas. Saat audio diperdengarkan maka ayat tersebut akan di highlight dengan warna hijau. Hal ini memudahkan Anda untuk mengikuti ayat mana yang sedang dibacakan. Aplikasi ini juga bisa di download menggunakan ipad aplikasi

Jika Anda tidak ingin repot-repot memilih bahasa terjemahan maka download saja salah satu aplikasi bernama Al-Quran Indonesian Audio. Aplikasi ini hanya menampilkan terjemahan Indonesia saja.
Jika Anda sedang diperjalanan tapi tetap ingin mendengarkan lantunan ayat-ayat suci Al-Quran maka download saja MP3 Quran for Android

Karena aplikasi ini berformat MP3 maka Anda hanya bisa mendengarkannya saja. Untuk mendapatkan aplikasi android tersebut Anda bisa mengunjungi Google Play Store kemudian mendownloadnya baik aplikasi yang pro maupun aplikasi yang free. Dengan begini Anda tidak perlu lepas dari Android selama bulan Ramadhan karena justru Smartphone ini bisa digunakan untuk mendukung niat baik Anda dalam memperoleh pahala di bulan yang suci dan penuh berkah ini. 

Selamat mencoba dan menikmati Al-Quran dalam Android Anda.

Tinggalkan Komentar: