TransJakarta Ngetrend di Barcelona

Bukan cuma Mico Wendy dengan aplikasi Baby Write Number-nya yang menjadi jawara di kontes aplikasi Nokia's 2011 Create for Millions. Aplikasi TransJakarta besutan Kemas Dimas Ramanditya juga tak kalah berprestasi. Developer lokal ini pun sukses berjaya di Barcelona.




Ya, dua developer aplikasi Indonesia ini memang telah berhasil mengharumkan nama bangsa dalam kontes yang berlangsung di sela event Mobile World Congress 2012 yang sedang berlangsung di Barcelona, Spanyol tersebut. 

Meski tak seperti Mico yang merengkuh juara pertama dalam tema 'Access to Knowledge', Kemas mengukir prestasi di kategori 'In the Know'. Di mana aplikasi besutannya TransJakarta S40 menjadi panduan bagi pengguna ponsel S40 Nokia dalam memakai sarana angkutan umum di ibukota.

Dalam demonya, terlihat bahwa TransJakarta S40 dibuat dengan tampilan sederhana dan mengusung tiga fitur andalan.

Pertama, dalam aplikasi ini disertakan berita-berita tergress terkait TransJakarta. Kedua adalah fitur 'Cari Rute', ini merupakan akses cepat untuk membantu pengguna dari satu tujuan ke tujuan yang lain.

Sementara fitur ketiga adalah 'kamera halte', di mana fitur ini untuk mengetahui kepadatan di suatu shelter TransJakarta yang sudah dilengkapi dengan kamera pemantau.

Seperti disebutkan sebelumnya, kontes developer aplikasi pada tahun 2011 yang digelar Nokia untuk skala global tersebut diminati cukup banyak developer. Terbukti ada sekitar 1.200 aplikasi yang didaftarkan. Aplikasi-aplikasi tersebut ditujukan untuk feature phone Nokia yang memakai software S40.

Hasilnya, developer Indonesia Mico Wendy menjadi jawara di kategori Access to Knowledge dengan aplikasi game bernama Baby Write Number. Aplikasi ini ditujukan untuk mengajari balita menulis angka menggunakan tangannya di layar sentuh ponsel.

Sebagai hadiah, Mico menggondol uang senilai 50 ribu euro. Jika dirupiahkan, jumlahnya mencapai sekitar Rp 612 juta. Selain itu, aplikasi buatannya akan dipromosikan secara global oleh Nokia.

Tinggalkan Komentar: